MTs Negeri Pematangsiantar Laksanakan Qurban Dua Ekor Sapi
Pematangsiantar (humas). MTs Negeri Pematangsiantar kembali melaksanakan kegiatan qurban pada hari Rabu, 19 Juni, dengan menyembelih dua ekor sapi. Kegiatan ini merupakan pelaksanaan qurban kedua yang diadakan oleh madrasah tersebut. Qurban ini berasal dari Kepala Madrasah, Nurhayati, S.Pd.I, M.Pd, serta dukungan dari 13 orang dewan guru.
Penyembelihan dilaksanakan di halaman belakang madrasah pada pagi hari dan dipimpin langsung oleh Bapak Muhammad Rusli, S.Pd.I, M.Pd, salah seorang guru agama di MTs Negeri Pematangsiantar. Seluruh guru turut berpartisipasi sebagai panitia dalam kegiatan pemotongan hewan qurban ini.
Setelah proses pemotongan, daging qurban siap dibagikan kepada 140 siswa yang kurang mampu, guru dan staf honorer, serta masyarakat sekitar. Hardiansyah, salah seorang guru yang mendapatkan daging qurban, mengungkapkan rasa syukurnya, “Berkah rezeki dan kesehatan bagi yang berqurban.”
Kepala MTs Negeri Pematangsiantar, Nurhayati, S.Pd.I, M.Pd, mengatakan, “Kegiatan qurban ini tidak hanya sebagai bentuk ibadah dan ketaatan kepada Allah SWT, tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi dan berbagi rezeki dengan sesama. Semoga kegiatan ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang besar bagi seluruh warga madrasah serta masyarakat sekitar.”
Acara ditutup dengan makan bersama seluruh panitia, yang semakin mempererat kebersamaan dan kekeluargaan di antara para guru dan staf. Dengan adanya kegiatan qurban ini, MTs Negeri Pematangsiantar menunjukkan komitmennya dalam mendukung kegiatan keagamaan dan sosial di lingkungan madrasah serta meningkatkan kepedulian terhadap sesama. (humas)